-->

Kekuatan Tobi Roppo Selain X-Drake Tidak Jauh Beda Dari Nine Scabbard

Pada komik One Piece chapter 982 Pada Sensei memperlihatkan bahwa Sasaki yang merupakan salah satu anggota The Flying Six atau Tobi Roppo diikat dengan mudah oleh Denjiro. Hal ini menjelaskan bahwa ada kemungkinan besar bahwa kekuatan Tobi Roppo sebanding atau bahkan lebih lemah dari kekuatan yang dimiliki oleh 9 sarung pedang.

Sasaki jika dilihat dari bentuk mulut, Gigi, serta taringnya kemungkinan besar berasal dari ras manusia ikan. 

Sumber : Devianarts
Sumber : Devianarts

Dengan diikatnya salah satu anggota Tobi Roppo, maka kekuatan tempur Kaido semakin berkurang membuat para penyerang Onigashima yang merupakan aliansi Bajak Laut, samurai, dan ninja akan mudah memasuki dan mengepung pasukan Kaido.

Tobi Roppo sendiri sebenarnya ialah bajak laut yang menjalin aliansi dengan Kaido dan memiliki kekuatan tempur di atas rata-rata pasukan Beast Pirate.

Disisi lain, Luffy di setiap momen pasti membuat kekacauan. Di akhir chapter 982 ia bertemu dengan dua anggota Tobi Roppo yaitu Page One dan Ulti. Di chapter berikutnya kemungkinan akan ditunjukkan bahwa kedua Tobi Roppo ini dikalahkan dengan mudah karena Luffy sudah melatih haki nya ke level yang lebih tinggi. Atau jangan-jangan loyalitas mereka terhadap Kaido akan terganggu dan balik menyerang Kaido dan All Stars demi menaikkan nama Bajak Lautnya dengan menjalin aliansi dengan Luffy.

Marco the Phoenix juga akhirnya telah sampai di negeri Wano bersamaan dengan Nekomamushi. Disini ternyata Marco mengirim sebuah surat yang isinya ia akan datang membantu Luffy untuk menjatuhkan Kaido namun agak sedikit terlambat. Padahal di chapter sebelumnya ditampakkan bahwa Marco seperti nya sulit untuk membantu Luffy dikarenakan menjaga desa kelahiran Shirohige. Dengan datangnya Marco, ada kemungkinan besar bahwa King akan disibukkan dengan Marco pada saat pertempuran nantinya.

Oda sendiri mengatakan bahwa perang Wano akan lebih hebat dibanding perang di Marineford ketika bajak laut whitebeard dan aliansi nya menyerbu markas besar angkatan laut demi menyelamatkan Portgas D. Ace. 

Lalu, bagaimana dengan aliansi Luffy yang telah terbentuk ketika arc Dressrosa ? Apakah para aliansi akan datang membantu sang calon raja bajak laut untuk mengalahkan yonko ? Hal ini belum dapat dipastikan, sebab belum diperlihatkan tanda-tanda kemunculan aliansi Bajak laut SHP. 

Di akhir arc Dressrosa, ketika aliansi Bajak laut SHP terbentuk, para kapten aliansi bertukar cawan sake dan berjanji akan membantu perang Luffy demi menjatuhkan yonko. Ada kemungkinan bahwa mereka akan datang membantu penyerbuan ke Onigashima.