-->

Kekuatan Luffy Tidak Akan Sampai Gear 5

Sumber : Greenscene


Luffy adalah sosok yang selalu menarik untuk di bahas. Hal ini dikarenakan bahwa ia adalah sosok yang digambarkan memiliki tekad yang paling besar dibanding tokoh lainnya dalam One Piece.


Selain sebagai bintang utama, ia juga menjadi tokoh kocak dalam setiap momen One Piece dengan segala kebodohan dan kecerobohan yang diperlihatkan olehnya.


Seiring berjalannya waktu, kekuatan buah setan Gomu-Gomu Luffy juga berkembang. Mulai dari Gear 2, Gear 3, dan Gear 4 kemudian penguasaan haki yang ia asah ketika dilatih oleh Rayleigh di Pulau Amazon selama kurang lebih 1,5 tahun dan setengah tahunnya ia berlatih sendiri.


Kemampuan buah iblis ditambah haki, menjadikan kekuatan Luffy semakin hebat dan mampu menumbangkan lawan-lawannya satu persatu. Di chapter 1000 kita disuguhkan dengan jurus baru Luffy menggunakan Gear 4 ditambah Ryuo yang baru ia pelajari ketika di negeri Wano. "Gomu-gomu no Red Rock" Terlihat mampu menumbangkan Kaido hingga Big Mom sendiri terlihat seperti kebingungan ketika melihat kepala Kaido terjungkal ke tanah oleh pukulan Luffy.


Mungkin, dalam hal melawan Kaido, Luffy masih harus banyak belajar untuk mengalahkannya. Ditambah pengalaman Kaido dalam hal bertempur sudah memang pro, menjadika  Luffy nantinya akan kesulitan menghadapi Kaido. Namun, jangan lupakan bahwa kemampuan prediksi Luffy jauh diatas Katakuri. Dengan menggunakan kekuatan itu, bakalan banyak serangan-serangan Kaido yang bisa dihindari oleh Luffy.


Ketika berbicara masalah munculnya Gear 5 ketika melawan Kaido, kami rasa itu bukanlah hal yang akan terjadi di arc Wano. Sebab, penggunaan gear 4 saja membuat tubuh Luffy masih kualahan. Gear 4 tidak bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama. 


Prediksi kemunculan gear 5 bisa dipatahkan lagi oleh banyaknya bentuk gear 4 yang dijelaskan dalam manga One Piece. Ada bentuk Bounce Man, Snake Man, dan Tank Man. Kemungkinan masih ada bentuk gear 4 lainnya yang masih menjadi rahasia yang hanya diketahui oleh mangaka One Piece, Eichiiro Oda.


Tidak perlu berharap banyak untuk kemunculan gear 5 Luffy. Kekuatan gear 4 saja sudah sangat memukau jika diteliti lebih dalam. Penggunaan maksimal buah setan, ditambah haki dan awakening memungkinkan kekuatan Luffy sudah setingkat diatas Kaido atau Big Mom saat ini dimana tubuh kedua Yonkou ini memang sejak lahir sudah seperti besi ataupun baja.


Dengan tubuh yang seperti itu, cara satu-satunya untuk melemahkan nya ialah dengan haki "ryuo" Dimana haki ini mampu menembuh kulit sekeras apapun dan memberikan efek kejam untuk organ dalam tanpa menyentuh anggota tubuh lawan. 


Ryuo diperlihatkan sangat efektif untuk mengalahkan tokoh seperti Kaido dan Big Mom seperti yang pernah diperlihatka  oleh Kozuki Oden. Walaupun Oden sudah tiada, bekas pertarungan Epic Oden melawan Kaido, membuat Kaido masih mengingat selama 20 tahun bagaimana rasa sakit tubuhnya ketika ditebas oleh Oden menggunakan kedua pedangnya.


Jadi, jangan terlalu berharap akan adanya penampakan gear 5 Luffy. Sebab, gear 4 saja sudah sangat over power bagi sang kapten yang ingin menjadi raja bajak laut. Terimakasih 


(Klik iklan itu gratis, mohon sempatkanlah ya rekan-rekan semua)